Line tidak hanya sekedar mengirim pesan / chat, namun Line menyediakan pula fitur stiker, telepon, bahkan video call. Tidak hanya itu, Line juga menghadirkan game untuk penggunanya agar tidak bosan juga. Dan biasanya di dalam game buatan Line, ada beberapa misi yang diharuskan pemain mengajak pengguna Line lain untuk bermain game tersebut lewat chat.
Ada beberapa orang dan termasuk mamang yang sangat jengkel apabila menerima pesan / chat dari teman yang isinya mengajak bermain game. Karena biasanya pesan di aplikasi Line mamang itu isinya tergolong penting, jadi jika ada pesan yang mengajak untuk bermain game pasti sangat menjengkelkan sekali bukan?
Oke disini mamang punya tips agar Line kamu tidak menerima pesan yang tergolong "tidak penting" tersebut. Caranya cukup simpel, tidak memakan waktu, dan memang sudah disediakan oleh Line itu sendiri. Baik, simak caranya di bawah ini.
- Buka Line > Setting / pengaturan > Notifications / pemberitahuan > unceklis Unauthorize Apps / Hilangkan centang pada Aplikasi tak resmi
- Masuk ke Authorize Apps / Aplikasi Resmi
- Buka semua aplikasi yang ada disitu dan matikan semua pemberitahuan (Menerima pesan dan pemberitahuan
Mudah bukan? Mulai sekarang kamu tidak akan menerima pesan dari teman kamu yang mengajak bermain game. Jika masih ada kesulitan, silahkan tanyakan di komentar. Dan jangan lupa bagikan tips ini jika kamu sudah terbantu ya!
Thanks for reading my news about Cara Mematikan Notifikasi Game Line at my blog GETPCGAMESET if you want too share this article, please put the resource, and if you think this article is very usefully dont forget to bookmark this site with CTRL + D on your keyboard to web browser.